Seputar Jambi

Berita Tentang Jambi dan Sekitarnya

Pages

KPU dijaga Ketat

ilustrasi
Jambi Ekspress - MUARA BUNGO – Pemilu Legisatif semakin dekat. Pengamanan sudah disiapkan oleh pihak Kepolisian, TNI, dan Satpol PP. Pada 1 Maret nanti, pengamanan di kantor KPU sudah diakukan dengan 5 orang Polisi, 4 TNI dan 2 Satpol PP.

“Pengamanan di kantor KPU sudah dilakukan sejak 1 Maret ini,” ujar Ketua KPU Bungo, Dailami, saat dikonfirmasi kemarin (26/02). Dikatakannya, kantor KPU merupakan salah satu objek vital yang akan dijaga ketat selama gelaran Pemilihan Legislatif berlangsung. “Mereka stand by selama 2 bulan di knator KPU,” katanya.

Mulai 1 Maret ini, KPU juga semakin disibukkan dengan beberapa tahapan Pemilus. Pada 9 Maret nanti akan diadakan jalan sehat. Karnaval akan dilangsungkan pada 15 Maret. “Masa kampanye 16 sampai 5 Aril,” tegasnya.

Pada awal Maret ini juga, dikatakan Dailami, KPU juga sudah melaksanakan Bintek BPS, dan KPPS. “Sangat padat kegiatan kita hingga 9 April nati,” tegasnya.

Sementara itu logistik untuk pesta demokrasi limatahunan ini seperti kotak suara sudah sampai di PPS sekitar 04 April dan 8 April kotak suara sudah  berada di TPS.

Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "KPU dijaga Ketat"

 
Copyright © 2014 Seputar Jambi - All Rights Reserved - DMCA
Template By Kunci Dunia